Paranet selama ini digunakan dengan berbagai fungsi salah satunya adalah untuk menjadi peneduh tanaman. Meski sebagai peneduh tanaman namun banyak manfaat yang di dapat dalam penggunaan paranet untuk tanaman. Seperti, mengontrol sinar matahari masuk, melindungi tanaman dari cuaca ekstrim serta melindungi dari serangan hama.
Dengan berbagai manfaat yang akan terasa saat digunakan tentu saja penggunaan paranet sangat penting bagi tanaman. Maka tak heran jika paranet banyak di cari oleh petani tanaman hias atau di sektor perkebunan lainnya.
Paranet merupakan jaring yang di anyam terbuat dari anyaman plastik/nets/snare nets dll. Bahannya yang kuat dan tak mudah robek menjadi alasan mengapa paranet banyak dipilih untuk menjadi pelindung tanaman, baik dari serangan hama maupun dari cuaca yang bisa berubah sewaktu-waktu.
Memanfaatkan paranet untuk atap tanaman dapat membantu para petani dalam menghasilkan tanaman yang baik dan berkualitas. Maka tak heran jika banyak perkebunan yang memakai paranet untuk melindungi tanaman mereka.
Baca Juga : Waring Untuk Atap Tanaman
Paranet biasanya digunakan untuk mengurangi intensitas cahaya matahari, misalnya 50% atau 75%. Manfaat paranet adalah sebagai alat pembuat naungan pada tanaman. Sehingga Suhu, kelembaban, intensitas sinar dan lain sebagainya bisa terjaga dan diatur dengan baik.
Pemakaian paranet sebagai naungan dapat mengontrol jumlah intensitas sinar matahari yang diperlukan oleh tanaman. Sehingga penggunaannya sangat baik.
Terdapat beberapa jenis paranet yang berada di pasaran menurut dari bahannya. Paranet biasanya terbuat dari bahan yang memiliki kandungan polietilen yaitu berupa anyaman jaring plastik. Bahan polietilen umumnya datang dari nylon (senar) atau plastik. Namun, ada juga paranet yang terbuat dengan bahan tambang serta kawat meski jenis dari bahan ini kurang disukai oleh penggiat di bidang pertanian sebab jika menggunakan bahan tambang memiliki jarak antar lubang yang cukup lebar saat dianyam. Selain itu ada juga jenis yang terbuat dari bahan kawat, namun sama seperti tambang, jenis ini kurang disukai karena rentan berkarat.